HomeResepResep Soto Kuah Sapi Simple dan Praktis

Resep Soto Kuah Sapi Simple dan Praktis

Dari sekian banyak jenis Soto yang ada di Indonesia, Soto Lamongan merupakan salah satu yang cukup populer. Ciri khas dari Soto Lamongan adalah kuahnya yang berwarna kuning bening serta tambahan taburan bubuk koya gurih sebagai pelengkap. Soto asal Jawa Timur ini memiliki cita rasa gurih serta menyegarkan. Ingin mencoba membuatnya sendiri dirumah? Cek resep Soto Ayam Lamongan lengkap dengan Koya Gurih ala Segari berikut:

Bahan-bahan:

½ ekor ayam kampung
1,5 liter air
2 batang serai, dimemarkan
3 lembar daun jeruk
3 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 sendok teh garam
1 sendok teh gula
1 sendok teh kaldu ayam bubuk
Minyak goreng secukupnya.
1 batang daun bawang, rajang halus
Bahan untuk Koya:
4 buah kerupuk udang
2 siung bawang putih
Bumbu untuk dihaluskan:
3 siung bawang merah
5 siung bawang putih
3 buah kemiri, sangrai terlebih dahulu
4 cm kunyit, bakar terlebih dahulu
½ sendok teh merica

Bahan pelengkap:

3 lembar daun kol atau kubis segar, rajang halus
1 buah tomat dipotong-potong sesuai selera
100 gram soun yang telah diseduh hingga lembut
2 butir telur rebus, dibelah menjadi dua
1 buah daun seledri, cincang halus
Bawang goreng & sambal secukupnya
Irisan jeruk nipis atau jeruk lemon

Cara membuat:

Rebus daging ayam hingga matang, bila ada kotoran pada permukaan rebusan air bersihkan.
Di wajan lain, panaskan 3-4 sendok makan minyak goreng dan tumis bumbu Soto Ayam Lamongan yang telah dihaluskan bersama daun jeruk, daun salam, serai, serta lengkuas hingga harum dan daun menjadi layu.
Pindahkan tumisan bumbu Soto Ayam Lamongan ke dalam rebusan ayam dan bumbui dengan garam, gula, dan kaldu ayam bubuk. Masukan juga daun bawang dan masak hingga bumbu menyerap ke ayam.
Setelah bumbu menyerap, tiriskan daging ayam, pisahkan dari kuah, dan setelah daging kering, goreng ayam sebentar di atas minyak goreng panas.
Setelah digoreng, suwir daging ayam dan tata suwiran daging ayam tersebut bersama daun kol, potongan buah tomat, soun, sepotong telur rebus di mangkuk. Kemudian, siram dengan kuah soto yang masih panas.
Sebagai pelengkap, taburi Soto Ayam Lamongan dengan bawang goreng, daun seledri, perasan jeruk nipis, dan bubuk Koya.

Cara membuat bubuk Koya:

Goreng kerupuk udang hingga renyah.
Iris tipis bawang putih dan goreng hingga kecoklatan dan renyah.
Setelah kerupuk dan bawang putih ditiriskan dan tidak ada minyak goreng menempel, haluskan kedua bahan ini hingga menjadi bubuk.
Bubuk Koya siap ditaburi di atas Soto Ayam Lamongan.
Ternyata bukan perkara sulit bukan untuk membuat Soto Ayam Lamongan lengkap dengan bubuk Koya gurihnya? Anda bisa mengganti ayam kampung pada resep Soto Ayam Lamongan ini dengan ayam negeri atau broiler. Namun, penggunaan ayam kampung akan berikan hasil lebih maksimal karena ayam kampung mampu menyerap gurihnya bumbu rempah-rempah Soto Ayam Lamongan lebih baik. Langsung beli bahan-bahannya lewat aplikasi Segari dan coba sendiri resep Soto Ayam Lamongan dengan Koya gurih di dapur rumah Anda. Jika berhasil, jangan lupa bagikan resep Soto Ayam Lamongan ini ke teman-teman Anda.

Rekomendasi Bahan Utama:

– Ayam Karkas Murah Higinies -> KLIK DISINI

RELATED ARTICLES

Artikel Terbaru